icon-langID
logo-amartha
Home / Blog / Bisnis / Teller Bank Banyak Diburu, Ini Tugas dan Tanggung Jawabnya
icon-lang
icon-lang

Teller Bank Banyak Diburu, Ini Tugas dan Tanggung Jawabnya

By Team Amartha Blog - 6 May 2022 - 3 min membaca

Salah satu profesi dalam dunia perbankan yang banyak diincar oleh para pencari kerja adalah jabatan sebagai teller bank. 

Jika tertarik dengan profesi yang satu ini, kamu harus mempersiapkan diri dengan baik. Diawali dengan menyiapkan dokumen yang diperlukan dan belajar berbagai hal yang berkaitan dengan wawancara kerja

Pelajari juga mengenai soal-soal psikotes serta mencari referensi seputar tugas dan tanggung jawab teller. Dengan demikian, kamu bisa meyakinkan diri apakah telah pantas untuk melamar di posisi ini dan mendapatkan gaji sesuai dengan yang diharapkan. 

Apa Itu Teller 

Teller merupakan salah satu profesi di dunia perbankan di bagian front office dan berhubungan secara langsung dengan nasabah dan masyarakat. Itu sebabnya seorang teller harus bisa menjalin komunikasi yang baik dengan para nasabah. 

Latar Belakang Pendidikan

Tidak perlu minder dan ragu untuk melamar menjadi teller jika hanya lulusan SMA. Kamu bisa mencari informasi di internet dengan keyword teller bank lulusan apa”. Maka, akan muncul sejumlah informasi yang menyatakan bahwa seseorang bisa menjadi bank minimal dengan jenjang pendidikan SMA atau Diploma III semua jurusan. 

Asalkan IPK yang dimiliki sesuai dengan permintaan dari pihak bank yang dituju. Untuk masalah penghasilan, gaji teller bank ada di kisaran Rp2,8 juta hingga Rp4,5 juta. Besaran gaji tersebut tergantung dari latar belakang pendidikan dan pengalaman yang dimiliki. 

Baca Juga: 5 Prospek Peluang Karir di Bidang Keuangan Bergaji Tinggi 

Tanggung Jawab Teller

  • Melayani penarikan dan rekening tabungan.
  • Teller bank bertanggung jawab terhadap pengumpulan pembayaran. 
  • Pemeriksaan cashing, transfer, penyetoran, dan transfer kawat. 
  • Berhadapan langsung dengan para nasabah dan masyarakat, termasuk melayani pelanggan dan menerima tamu atau klien. 
  • Memberi arahan bisnis seperti pinjaman, asuransi, dan lain-lain serta memiliki tanggung jawab terhadap aliran uang tunai. 
  • Berinteraksi dengan komputer (software dan hardware) semua hal yang berkaitan dengan sistem komputer perbankan. 
  • Berkomunikasi dengan semua pihak mulai dari peers, bawahan, hingga supervisor melalui telepon, secara tertulis melalui email, atau secara langsung.  
  • Mempromosikan produk milik perbankan seperti pinjaman, hipotik, deposito, dan lain-lain. 
  • Mengurus masalah penebusan obligasi tabungan.
  • Ikut membantu menyelesaikan masalah para nasabah. 
  • Mengambangkan hubungan kerja yang kooperatif dengan pihak lain dan mempertahankan hubungan interpersonal dari waktu ke waktu.

 Tugas Teller

  • Tugas teller bank melayani dan membantu nasabah terkait transaksi keuangan. 
  • Melayani transfer, penarikan, dan penyetoran uang dari nasabah. 
  • Memasukkan transaksi nasabah ke dalam komputer untuk mencatat transaksi tersebut secara sistem dan mengeluarkan tanda terima dari komputer. 
  • Memproses setiap transaksi seperti transaksi teller otomatis, deposito, deposito email, dan kontribusi rencana tabungan pensiun. 
  • Menerima uang tunai dan cek untuk deposit, memverifikasi jumlahnya dan memeriksa keakuratan slip setoran. 
  • Melakukan identifikasi kesalahan transaksi ketika terjadi ketidak seimbangan antara debit dan kredit. 
  • Menyelesaikan setiap masalah atau perbedaan yang terjadi mengenai rekening nasabah. 
  • Kroscek ulang untuk dukungan dan memverifikasi informasi lainnya seperti nama bank, tanggal, legalitas dokumen, dan identifikasi pihak yang menerima pembayaran. 
  • Menerima pinjaman, hipotek, atau pembayaran tagihan utilitas publik, serta melakukan verifikasi tanggal pembayaran dan hutang. 

 Itulah informasi seputar tugas dan tanggung jawab teller bank. Jika kamu berhasil menjadi frontliner bank, jangan lupa sisihkan sebagian gaji untuk berinvestasi di P2P lending bersama Amartha.

Amartha adalah perusahaan investasi yang fokus pada pembiayaan modal kerja perempuan UMKM di pedesaan. Sudah berizin OJK, Amartha menawarkan keuntungan imbal hasil sampai 15% flat per tahun.

Penasaran dengan investasi Amartha? Daftar sekarang!

Artikel Terkait

Catat! Ketentuan Jam Kerja Pembantu Rumah Tangga Tepat

Gaya Hidup

5 Cara Membangun Kesetaraan Gender dalam Dunia Kerja

Gaya Hidup

10 Pekerjaan Wanita Karir yang Paling Banyak Diminati

Gaya Hidup

Bersiap! Ini Pekerjaan yang Paling Dicari 10 Tahun Kedepan

Gaya Hidup

Teller Bank Banyak Diburu, Ini Tugas dan Tanggung Jawabnya

Ada pertanyaan seputar artikel di blog Amartha? atau ingin mengirimkan artikel terbaik kamu untuk di publish di blog Amartha?

Hubungi Kami SEKARANG

https://access.amartha.com/uploads/invite_a21debce13.png