Indonesia menjadi tuan rumah di acara konferensi tingkat tinggi G20 tahun 2022 ini. Sebagai negara yang terpilih menjadi tuan rumah, tentu saja terdapat dampak G20 bagi Indonesia yang dirasakan.
Acara pertemuan antar negara anggota G20 ini diselenggarakan secara resmi selama dua hari pada tanggal 15 – 16 November 2022. KTT G20 menghasilkan poin-poin kesepakatan seputar hubungan antar negara-negara anggota, bidang politik, hingga yang paling utama di bidang ekonomi.
Lebih lengkapnya mengenai pembahasan dampak apa saja dari penyelenggaraan konferensi G20 tahun 2022 di Bali, Indonesia ini antara lain akan dibahas pada poin-poin di bawah ini.
Dampak G20 Bagi Indonesia
G20 merupakan sebuah kelompok negara yang berisikan dari negara-negara seperti Indonesia, Argentina, Australia, Arab Saudi, Afrika Selatan, Brasil, Cina, India, Italia, Jepang, Jerman, Meksiko, Rusia, Kanada, Korea Selatan, Prancis, Turki, Inggris, Uni Eropa, dan Amerika Serikat.
Menjadi tuan rumah dari rangkaian acara KTT G20 tahun 2022, Indonesia turut merasakan dampak dari diselenggarakannya pertemuan tersebut. Beberapa dampak G20 bagi Indonesia akan dirangkum ke dalam beberapa poin berikut.
- Dalam jangka pendek, Indonesia menjadi tuan rumah berdampak pada sektor pariwisata. Menjadi tuan rumah dari acara pertemuan antar negara ini salah satunya akan berdampak pada naiknya jumlah wisatawan asing yang akan mengunjungi negara Indonesia.
Hal ini tentunya akan bermanfaat untuk pemulihan sektor pariwisata di Indonesia yang sempat jatuh akibat terdampaknya pandemi Covid-19. Tidak hanya itu saja, dengan meningkatnya jumlah wisatawan yang berlibur ke Indonesia juga akan membuat tingkat okupansi perhotelan semakin meninggi.
Kemudian dari pariwisata yang meningkat, hal ini juga akan berdampak pada devisa negara yang akan semakin naik.
- Tidak hanya dampak dalam jangka pendek, dengan menjadi tuan rumah dari acara KTT G20, Indonesia juga memiliki peluang untuk menjalin kerja sama antar negara seperti misalnya dalam bidang ekonomi. Hal ini tentunya membuat dampak ekonomi G20 bagi indonesia semakin baik dan berkembang.
Manfaat G20 Bagi Indonesia
Selain memiliki dampak yang memiliki pengaruh positif pada negara Indonesia, G20 juga memiliki manfaat. Beberapa manfaat dari diselenggarakannya G20 bagi Indonesia antara lain yaitu sebagai berikut:
- Dengan diselenggarakannya KTT G20 di Indonesia, hal ini membuktikan persepsi yang baik atas perekonomian Indonesia terhadap krisis
- Menjadi bentuk pengakuan dari negara Indonesia atas statusnya yang merupakan salah satu negara yang memiliki perekonomian terbesar di dunia. Hal ini tentunya dapat menjadi sebuah representasi dari para negara berkembang lainnya.
- Memberikan nilai tambah bagi pemulihan Indonesia dari terdampak pandemi seperti misalnya dari bidang ekonomi maupun memperoleh kembali kepercayaan dari negara lain untuk menjalin kerja sama
- Menunjukkan kemampuan Indonesia dalam hal kepemimpinan di ranah internasional
- Semenjak dijadikan sebagai tuan rumah, Indonesia juga menjadi salah satu fokus perhatian negara-negara dunia
Dilihat dari manfaat-manfaat di atas, peran G20 bagi Indonesia sangat dapat dirasakan terutama dalam hal pemulihan negara akibat pandemi untuk bisa menjadi lebih bangkit lagi.
Demikian pembahasan terkait dampak G20 bagi Indonesia. Diharapkan dari banyaknya dampak positif yang tercipta dari menjadi tuan rumah atas rangkaian acara G20, Indonesia dapat memanfaatkannya dengan baik.
Kamu juga bisa memberikan dampak baik bagi Indonesia loh! Bagaimana caranya? Kamu cukup berinvestasi di Amartha dan menjadi lender untuk bisa bisa mensejahterakan keluarga dan para perempuan pengusaha mikro.
Tak hanya itu kamu juga bisa mendapatkan imbal hasil mencapai 15% flat per tahun, hanya dengan modalin Rp100.000 aja. Jadi, jangan ragu untuk berinvestasi di Amartha microfinance marketplace, dan berikan dampak positif untuk Indonesia!
Mau tahu info terupdate lainnya? Download aplikasi Amartha di smartphone kamu sekarang juga!
Download aplikasi Amartha di Android
Download aplikasi Amartha di iOS