Cuma 100 Ribu, Ini Cara Investasi Untuk Pelajar

0
2609
cara investasi untuk pelajar
studio portrait of a young woman of 20 years in a purple sweater with a mobile phone, computer and headphones

5 Cara Investasi Untuk Pelajar Modal Mulai 100 Ribu Aja

Usia bukanlah tolok ukur untuk memulai berinvestasi. Kamu yang masih pelajar juga bisa memulainya tanpa harus mengeluarkan modal yang besar di awal. Untuk kamu yang masih ragu, di sini kami akan paparkan cara investasi untuk pelajar sebagai panduan.

Pada dasarnya tidak cukup sulit untuk memulai berinvestasi. Pasalnya saat ini telah hadir aplikasi investasi untuk pelajar. Itu artinya kamu bisa mengelola penanaman modal secara online kapan saja dan dimana saja. Berikut cara-caranya.

1. Tentukan Tujuan Terlebih Dahulu

Cara berinvestasi bagi pemula yang wajib kamu ketahui pertama kali yaitu menetapkan tujuan terlebih dahulu. Tujuan akan membantu memudahkan kamu dalam mengambil beberapa keputusan saat proses penanaman modal.

Contoh tujuannya yaitu menanam modal untuk modal usaha di masa depan, ingin memiliki motor, ingin membiaya kuliah sendiri dan lainnya. Dengan mengetahui tujuannya, kamu juga bisa mempertimbangkan jangka waktu penanaman modal yang ideal.

2. Mempelajari Berbagai Instrumen Penanaman Modal

Saat ini banyak ragam jenis atau instrumen investasi untuk pelajar SMA maupun yang sudah kuliah sekalipun. Mulai dari investasi dengan tingkat risiko rendah, menengah, hingga tinggi.

Pelajari berbagai jenis investasi mulai dari cara kerjanya maupun tingkat risikonya. Perlu kamu ketahui, tingkat risiko investasi berbeda-beda namun prinsipnya tetap sama yaitu high risk high return atau low risk low return.

Semakin tinggi risiko suatu investasi, biasanya peluang mendapatkan untung besar pun semakin tinggi. Di sisi lain, semakin rendah tingkat risikonya maka peluang keuntungan pun semakin rendah juga.

Baca Juga: Ciptakan Peluang Investasi Dari 5 Podcast Keuangan Ini

3. Cari Investasi Modal Ratusan Ribu Rupiah

Banyak jenis instrumen penanaman modal yang menyediakan banyak pilihan untuk kamu yang ingin berinvestasi. Cara kerja hingga modal yang dibutuhkan pun tergolong berbeda-beda.

Cara investasi untuk pelajar adalah memilih instrumen yang tepat. Silahkan cari tahu instrumen mana saja yang bisa kamu mulai dengan modal ratusan ribu saja. Salah satu contohnya yaitu investasi peer to peer (P2P) lending dengan sistem crowdfunding pada aplikasi Amartha.

Mulai dari 100 ribu kamu sudah bisa mendapatkan peluang keuntungan hingga 15% flat per tahun sekaligus memberdayakan perempuan pengusaha ultra mikro di desa. Yuk download aplikasi Amartha!

4. Sisihkan Uang Saku untuk Modal

Umumnya pelajar belum memiliki penghasilan sendiri. Rata-rata para pelajar masih bergantung pada orangtua. Meski begitu, ada juga yang sudah memiliki penghasilan dari bisnis sampingannya meskipun tergolong jarang.

Nah, cara investasi untuk pelajar untuk mendapatkan modal bisa dengan menyisihkan uang saku. Kamu bisa mengumpulkannya sedikit demi sedikit. Setelah terkumpul, selanjutnya kamu tinggal memilih instrumennya saja.

5. Pilih Platform Investasi yang Kredibel

Selanjutnya silahkan kamu riset terlebih dahulu platform investasi yang akan kamu pilih. Selain modalnya terjangkau, pastikan juga platform yang kamu pilih tersebut terjamin keamanannya.

Pilih platform yang sudah terdaftar di OJK (Otoritas Jasa Keuangan) seperti Amartha salah satunya. Selain kredibilitasnya, ketahui juga fitur apa saja yang tersedia pada aplikasinya. Pastikan fiturnya memudahkan kamu saat menjalankan maupun mengecek perkembangan investasi.

Jenis Investasi yang Cocok Untuk Pelajar

Para pelajar tidak memiliki waktu yang fleksibel. Bahkan waktu kamu mungkin akan banyak tersita untuk belajar. Itulah yang menjadi salah satu alasan kenapa tidak semua jenis investasi cocok untuk para pelajar.

Instrumen penanaman modal yang ideal untuk para pelajar yaitu yang tidak menuntut banyak waktu. Contohnya investasi yang mudah seperti P2P lending, deposito, investasi emas atau logam mulia, hingga jenis investasi reksadana.

Investasi yang kami sebutkan di atas bisa dikatakan fleksibel dan cocok untuk para pelajar. Selain itu juga bisa kamu mulai dengan modal yang rendah.

Itulah beberapa cara investasi untuk pelajar yang menawarkan waktu fleksibel tanpa mengeluarkan modal besar.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here